Salah satu jenis kabel panduit adalah UTP atau unshielded twisted pair dimana termasuk ke dalam kelompok twisted pair. Tipe satu ini termasuk yang paling favorit dipilih oleh banyak orang karena menawarkan beberapa kelebihan terutama dalam harga di pasaran dan biaya perawatannya. Tidak heran jika permintaan pasar pun semakin besar.
Tips Menentukan Kabel Panduit UTP Berkualitas
Ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan pada saat membeli kabel panduit berjenis UTP. Pasalnya masih banyak orang memang belum mengetahui secara pasti bagaimana langkah tepat untuk menentukannya. Mengingat bahwa kebanyakan dari mereka akan mengandalkan tenaga profesional.
Tips pertama yaitu Anda bisa menempelkan kabel tersebut dengan menggunakan magnet. Apabila kualitasnya baik, maka tidak akan tertempel. Hal ini menjadi salah satu cirinya untuk menentukan apakah mutunya memang berkualitas. Cara lainnya yakni dengan membakarnya saat sudah membeli.
Kabel yang berkualitas akan berubah menjadi warna kehitaman dan berwarna kekuningan saat dibersihkan. Selanjutnya, Anda bisa menggoresnya untuk membuka terlebih dahulu sebelumnya. Kualitas baik akan ditunjukkan pada perubahan menjadi kuning cemerlang saat dikerok dengan cutter.
Tips Membeli Kabel Belden
Salah satu jenis kabel lainnya yang juga menjadi favorit selain UTP adalah Belden. Jumlahnya di pasaran pun terbilang cukup langka karena hanya diproduksi oleh Amerika saja. Jadi Anda perlu berhati-hati agar tidak mendapatkan produk palsu.
Pertama-tama, pastikan jika kabel belden tersebut benar-benar diproduksi oleh Amerika. Pasalnya ada beberapa produk dengan keterangan produksi dari Australia atau negara lainnya yang mengindikasi bahwa kualitasnya KW atau palsu.
Kabel belden palsu pun mempunyai plastik pembungkus cukup lentur namun sulit untuk disobek. Satu ciri yang dapat Anda jumpai dengan mudah yaitu dengan melihat keterangan pada produknya. Tulisannya pun jelas, misalnya bertuliskan Cat5e bukan tertulis cat35.
Membeli sesuatu yang berhubungan dengan perangkat komputer memang perlu berhati-hati. Anda pun harus memperhatikan secara detail apakah produk tersebut misalnya kabel panduit misalnya jenis UTP benar-benar berkualitas atau tidak. Hal ini berguna untuk meminimalisir kerusakan kedepannya.